12 SD Islam Terbaik di Jakarta Timur Tahun 2025 Bertaraf Internasional

AnakIslam.com – SD Islam Terbaik di Jakarta Timur. Ibu kota selalu mampu menghadirkan sesuatu yang dibutuhkan masyarakat, termasuk dalam aspek pendidikan. Mungkin Anda membutuhkan salah satu SD Islam Terbaik di Jakarta Timur agar anak-anak mendapatkan pendidikan agama.

Sebagai bagian dari Ibu Kota, Jakarta Timur memiliki penduduk asli sebanyak 3jt orang atau lebih, termasuk kaum urban. Banyaknya penduduk juga menandakan akan kebutuhan pendidikan yang layak.

Lebih dari layak, beberapa SD Islam menawarkan kurikulum dan program yang mentereng. Berikut ini rekomendasinya :

12 SD Islam Terbaik di Jakarta Timur

  1. SD Islam Manbaul Ula

Letaknya berada di Kramat Jati, Jakarta Timur yang didirikan sejak 2010. Sekolah ini berbasis Iman dan Taqwa disertai dengan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi.

Konsep yang coba diterapkannya bernama Religion and Character Building dimana memiliki pandangan dunia dan pendidikan islam yang seimbang. Artinya seimbang antara pembelajaran jiwa, pemikiran, kreatifitas dan kemampuan menyelesaikan masalah.

SD IT Manbaul Ula cenderung pada Active Learning dimana strategi belajar dengan memancing siswa untuk lebih aktif.

 

  1. Embun Pagi Islamic School

Kurikulum yang digunakannya yakni kurikulum Diknas 2013 dengan dilengkapi pembelajaran billingual. Untuk menciptakan pembelajaran yang asyik, ada program fun learning dengan tidak melulu duduk di bangku kelas.

Kegiatan agama islam digalakkan secara masif untuk seluruh lingkungan sekolah. Diantaranya shalat duha dan dzuhur berjamaah. Ada juga program tahfidz qur’an minimal 1 juz hingga lulus.

Sekolah ini berupaya untuk mengimplementasikan nilai-nilai 7 habits Steven Covey.

 

  1. Jakarta Islamic School

Sebagai SD Islam Terbaik di Jakarta Timur, jakarta Islamic School memiliki kurikulum Diknas 2013. Kemudian agar lebih memantapkan proses pembelajaran mengadopsi juga kurikulum dari Singapore, Malaysia dan Australia.

Anak-anak akan dibawa untuk hal-hal menyenangkan seperti fieldtrip, outing dan lomba internal sekolah.

Ajaran islam di sekolah ini sangat kuat dibandingkan dengan yang lain. Semakin menariknya bahasa yang digunakan sehari-hari adalah billingual.

 

  1. Al-Azhar Syifa Budi Jatibening

Kurikulum yang digunakan yakni kurikulum 2013 dengan program keislaman yang tidak ketinggalan. Ekstrakulikuler pun berupa iqro, menari, menggambar dan beberapa kegiatan positif lainnya.

Untuk membina siswa-siswi, Sekolah tersebut mengajarkan nilai-nilai secara sederhana sehingga mudah difahami. Kemudian anak SD juga menggunakan metode fun learning agar proses belajar tidak membosankan.

 

  1. SD Islam Terpadu Ar-Ridho Duren Sawit

SDIT Ar-Ridho berada di lingkungan masjid dengan alamat Jalan Pondok Kelapa XII Blok G4 Nomor 10, Pondok Kelapa Duren Sawit. Mengapa disebut sebagai SD Islam Terbaik di Jakarta Timur?

Itu dikarenakan pendidikan formalnya menggunakan kurikulum diknas dengan nilai keislaman yang cukup bagus. Program tahsin dan tadarus rutin menjadi keunggulan terutama dalam hal Al-Qur’an. Minimal tahfidz 2 juz.

Di Ar-Ridho satu kelas hanya diisi 28 siswa dengan dua guru pendamping. Kemudian memiliki metode Nalariah dan Realistic untuk memudahkan belajar matematika dengan pencipta (Tuhan Yang Maha Esa).

 

  1. SD Islam Ar Rahmah

Alamatnya berada di Jalan Duren Sawit Barat, sekolah ini memiliki kelebihan yang patut untuk Anda pertimbangkan.

Kurikulum dasarnya dari diknas namun dikombinasikan dengan kurikulum berisi keislamana seperti adab, shalat, tahsin dan tadarus Al Qur’an. Target yang harus dicapai setiap anak sebisa mungkin untuk tahfidz 2 juz hingga lulus.

Konsep menariknya justru pendekatan dengan pola berbeda untuk setiap anak yang memiliki kecerdasan khas. Untuk itu SD Islam Terbaik di Jakarta Timur pembelajarannya tidak hanya di kelas, hal tersebut bertujuan untuk menggali proses berpikir setiap anak.

Embun Pagi Islamic School

  1. SD Islam Terpadu Darul Ma’arif

Alamat tepatnya berada di Jalan Padat Karya II – Pondok Kelapa, Duren Sawit. Secara pendidikan sebenarnya sangat memadai apalagi setiap kelas hanya berjumlah 20 orang.

Kurikulumnya dikombinasikan antara kurikulum nasional dan internasional, terutama bahasa inggris. Untuk programnya sendiri terdiri dari tahfidz qur’an, ekstrakulikuler dan juga penelusuran minat bakat.

Tahfidz qur’an hampir sama dengan yang lainnya yakni minimal 2 juz disampin menghafal hadits dan do-doa harian. Hebatnya SD Islam Terbaik di Jakarta Timur ini mendapatkan akreditasi A, cukup baik untuk tingkatan SD.

 

  1. SDIT Buah Hati Kramat Jati

Selanjutnya ada SD IT Buah Hati yang beralamat di Gang Haji Baing, Kampung Tengah, Kramat Jati.

Kurikulum yang ditawarkan yakni ada tiga pilihan seperti kurikulum 2013 namun ditambahi muatan setiap harinya sekitar 2 jam pelajaran untu Al Qur’an. Kemudian sekolah ini juga menganut sistem kecerdasan jamak, setiap anak memiliki kelebihan masing-masing.

Terakhir, pola pembelajaran lebih kepada student talking time atau memberikan ruang untuk berdiskusi bagi para wanita. Peran guru hanya sebagai fasilitator dan motivator sekaligus memberikan evaluasi setiap siswa.

 

  1. SD Islam Terpadu Nurul Iman Pondok Bambu

Lokasinya berada di Pondok Bambu, SD Islam Terbaik di Jakarta Timur ini secara luas memang tidak lebih besar dari yang lain.

Namun jangan salah, meskipun begitu kurikulum yang digunakannya berasal dari diknas dan kurikulum yang sudah disediakan Nurul Iman Pondok Bambu. Kemudian untuk tahsin dan tahfidz menggunakan metode Wafa dengan target sekitar 2 juz saja.

Isi kelasnya terdiri dari 25 siswa, dengan program yang wajib diikutinya berupa panahan dan renang. Memanah merupakan sunnah dari Nabi Muhammad yang bisa Anda biasakan setiap harinya.

 

  1. SD Unggulan Ibnu Sina

Satu lagi SD Islam Terbaik di Jakarta Timur bernama SD Islam Favorit Ibnu Sina  dengan sekolahnya terdiri dari 3 lantai. Gedungnya tidak terlalu wah, namun untuk kurikulumnya berupa tahfidz Qur’an 6juz

Sambil memberikan sertifikasi Al-Qur’an kepada siswa, ada program kelas bilingual dan tes cambridge. Hal ini merupakan dua kombinasi identitas yang menjadi pilihan bagi kedua orang tua.

 

  1. SD Islam Terpadu Al-Kahfi Ciracas

Yang berlokasi di Jalan H. Muhayang No 39C, Kel. Rambutan, Kec. Ciracas. Setidaknya di tingkat Kecamatan, Al-Kahfi merupakan yang terbaik.

Prestasi yang patut dibanggakan adalah juara perlombaan science tingkat Kecamatan. Bahkan pernah juga beberapa siswa SD Islam Langganan Juara ini menjadi finalis AIMO Bangkok, Thailand.

Tempatnya terbilang biasa saja, apalagi gedung dan halaman depannya multifungsi untuk upacara, olahraga atau event lainnya yang bisa menampung banyak siswa. Target tahfidz sebanyak 2 juz dengan tidak lupa untuk mengikuti program bilingual bahasa inggris.

 

  1. SD Islam Terpadu Daqta Pondok Kopi

Alamatnya berada di Jalan Malaka Hijau No. 45, Pondok Kopi, Duren Sawit. Menjadi SD Islam Terbaik di Jakarta Timur ini cukup representatif terutama kelas menengah.

Gedung memiliki 3 lantai dengan dilengkapi pendingin ruangan (AC). Program kurikulumnya lebih menekankan pada pendidikan karakter siswa.

Berbekal akreditasi A, SD Daqta Pondok Kopi menerapkan program pembiasaan ibadah, seperti shalat, adab dan yang lainnya. SD IT ini memiliki basi yakni Pesantren Darul Qalam Jakarta.

 

Untuk mendaftarkan anak di salah satu SD Islam Terbaik di Jakarta Timur, sebaiknya Anda mempersiapkan biaya pendidikan yang pasti mengalami kenaikan di tengah pandemi covid-19 yang belum usai.

Bagi Anda yang ingin mendapatpan informasi tentang SD Islam Terbaik dari berbagai kategori dan kota di Indonesia, Anda bisa berkunjung ke website PanduanTerbaik.id

About the Author: admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *